Puisi
oleh Anne Heryane
www.cakmolltop.com
Di taman istana yang megah
Raja kumbang menggulung bola kotoran
Dengan sumringah ia membawanya Berkeliling dunia
Bak santapan lezat di musim dingin
Betapa ia telah menebar penyakit
Sejagat raya
Menyeruakkan kebusukan hakiki
Menaburkan kemunafikan sejati
Menanamkan kezaliman abadi
Pada sendi-sendi kehidupan insani
Setengah mati kau berteriak memaki
Ia tetap asyik menyantap hidangan
Melenggang dengan sensitivitas
Indera yang dangkal
Memberangus suara hati yang kian mati
Di antara manusia yang menggelepar
Di antara manusia yang berdarah
Di kerumunan manusia yang kelaparan
Di kerumunan manusia yang sekarat
Di atas semua derita
Ia mantap berdendang bergoyang
Berpesta pora
Bersama pasukan kumbang
Lalat dan tikus-tikus
Sambil menjilati bola kotoran
Memabukkan
Sesekali mereka mengusapi perut buncitnya
Dipenuhi bakteri
Menyunggingkan senyum picik
Di balik topeng kemuliaan
Tahukah?
Betapa jijik manusia memandang
Dunia meringis menangis
Mengharapkan kemakmuran utopis
Sungguh miris
Rancamanyar, Bandung
24 Oktober 2019
#KomunitasODOP
#OneDayOnePost
#ODOPBatch7
#Puisi
Komentar